Ini Dia Akun Resmi Android di Instagram Yang Baru Saja Dirilis

Cukup mengherankan, Android rupanya baru membuat akun resmi di Instagram. Padahal, aplikasi berbagi foto dan video terpopuler ini sudah ada di perangkat android sejak empat tahun lalu.

Akun resmi sistem operasi mobile yang paling banyak dipergunakan di dunia ini, baru diluncurkan hari ini, 15 November 2016. Hingga artikel ini ditulis sudah ada 7.000 followers dari akun Android.

Sejak diluncurkan akun ini sudah mengunggah sebanyak enam foto bernuansa warna ungu. Foto pertama bertuliskan "Hello World" yang seolah menyapa para pengguna Instagram dan Android di seluruh dunia.

Postingan berikutnya merupakan foto logo android, ponsel, tablet serta berbagai aksesoris yang menggambarkan betapa luasnya android kini dipergunakan oleh masyarakat.

Dalam deskripsi akun Android, akun Instagram ini akan berisi hal-hal manis dan petualangan bersama sistem operasi Android. Untuk itu ada tanda pagar #AndroidAdventures yang ditampilkan.

Dengan adanya akun Android ini, tentu saja pengguna Intagram menanti informasi perkembangan sistem operasi ini. Maklum, android berkembang begitu pesat dan terus berinovasi.

Sistem operasi yang dimiliki oleh Google ini selalu menghadirkan hal-hal baru begitu cepat. Informasi perjalanan android dalam bentuk visual tentu dapat memuaskan kehausan pengguna instagram yang selalu kepo.

Akun Android juga dapat menjadi rujukan bagi para pencari informasi seperti jurnalis teknologi. Jamak ditemui, perusahaan-perusahaan besar kerap memberikan petunjuk soal update terbaru dari teknologi yang akan mereka usung lewat media sosial termasuk Instagram.

Terlalu dini untuk mengetahui apa saja yang akan dilakukan android melalui akun Instagram ini. Yang pasti, minat orang terhadap informasi seputar android begitu besar. Maka tak heran jika follower akun Android bakal membengkak dalam waktu singkat. Kamu bisa mengikuti akun resmi Android di Instagram di sini: #Android

http://www.whaffindonesia.com/2016/11/ini-dia-akun-resmi-android-di-instagram.html

0 Response to "Ini Dia Akun Resmi Android di Instagram Yang Baru Saja Dirilis"

Post a Comment